Lintas Kampus

Roadshow ATVSI Saba Bandung

News Anchor Metro TV Prita Laura menyampaikan materinya pada Roadshow Asosiasi Televisi Swasta Indonesia (ATVSI) Peduli, Rabu (13/4/2016) di Aula Fakultas Ilmu Terapan, Telkom University. Setelah Bandung, ATVSI akan mengunjungi Surabaya (20-21 April) dan Yogyakarta (27-28 April). (Agung Tri Laksono/ Magang)

News Anchor Metro TV Prita Laura menyampaikan materinya pada Roadshow Asosiasi Televisi Swasta Indonesia (ATVSI) Peduli, Rabu (13/4/2016) di Aula Fakultas Ilmu Terapan, Telkom University. Setelah Bandung, ATVSI akan mengunjungi Surabaya (20-21 April) dan Yogyakarta (27-28 April). (Agung Tri Laksono/ Magang)

SUAKAONLINE.COM, Bandung — Roadshow Asosiasi Televisi Swasta Indonesia (ATVSI) Peduli saba Bandung pada Selasa dan Rabu (12-13/4/2016) di dua tempat yang berbeda. Pada hari Rabu Telkom University berkesempatan menjadi tuan rumah kegiatan ini, setelah sebelumnya ATVSI mendatangi Sekolah Dasar Sukapura, Cibiru, Bandung.

“Kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian ATVSI dan untuk lebih mendekatkan ATVSI kepada masyarakat sehingga dapat merasakan secara langsung manfaat keberadaan ATVSI,” ujar ketua umum ATVSI periode 2015-2018, Ishadi SK, Rabu (13/4/2016) di Aula Fakultas Ilmu Terapan.

Kegiatan ini fokus pada bidang pendidikan dan kesehatan yang digelar dalam bentuk roadshow ke Sekolah Dasar dan Universitas di tiga kota. Kali ini bertajuk Workshop Jurnalistik dan Industri Kreatif. Sekitar 1300 peserta yang hadir diajarkan bagaimana sikap seorang Jurnalis di depan kamera, mulai dari publik speaking, style and grooming serta bagaiamana membentuk rasa percaya diri, dan pemaparan  memproduksi berita televisi.

Berkembangnya citizen journalist juga menjadi dasar terselenggaranya kegiatan ini. News anchor Metro TV Prita Laura mengatakan citizen journalist memiliki efek luar biasa. “Apapun yang kita bagikan di media sosial baik itu Youtube, Twitter, Instagram, baik porsinya besar ataupun kecil itu akan berdampak luar biasa, sesuatu yang sederhana yang kita lakukan akan berdampak, maka dari itu kekuatan citizen journalist sekarang ada di jempol dan gadget anda,” ujar Prita.

Selain Prita, sejumlah News Anchor, Reporter, dan Produser progam acara televisi lainnya juga turut hadir menjadi pemateri. Antara lain, News Anchor TV One Andromeda Merkuri dan Indi Rahmawati, News Anchor SCTV dan Indosiar Retno Pinasih dan Djati Darma. Setelah Bandung, ATVSI akan mengunjungi Surabaya (20-21 April) dan Yogyakarta (27-28 April).

Reporter : Agung Tri Laksono/ Magang

Redaktur: Ridwan Alawi

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas