Olahraga

Jurnalistik Tak Terkalahkan di Fase Grup

Pemain Jurnalistik, Dicky atau Eker (oranye) menendang bola ke gawang BKI yang dikawal Iqbal (Merah muda) pada lanjutan LSM-AJ, Kamis (13/4/2017) di Lapangan Kampus II UIN SGD Bandung Jalan Soekarno Hatta. Pertandingan berakhir dengan 2-0 untuk kemenangan jurnalistik. (Asep Aang Hidayat/ Magang)

 

SUAKAONLINE.COM – Jurnalistik memastikan lolos ke babak berikutnya, setelah berhasil menang 2-0 pada pertandingan melawan Bimbingan Konseling Islam (BKI), Kamis (13/4/2017) di Lapangan Kampus II UIN SGD Bandung, Jalan Soekarno Hatta Kota Bandung siang tadi.

Sejak awal pertandingan, Kedua tim sama-sama melakukan skema menyerang untuk mencetak gol. Namun belum ada peluang berarti bagi kedua tim hingga pemain andalan Jurnalistik, llham berhasil mencetak gol pertamanya pada menit ke 10 melalui tendangan mendatar yang gagal dihalau oleh kiper BKI, Iqbal. Skor pun berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Jurnalistik.

Tidak mau terus ditekan, para pemain BKI melakukan serangan balik ke sektor pertahanan Jurnalistik. Terlihat pemain dengan nomor punggung 9, Ilham memotori serangan melalui beberapa peluangnya, tapi selalu gagal menembus gawang Jurnalistik yang dijaga oleh Asadul. Karena terlalu asyik menyerang, lini belakang BKI menjadi lengah dan akhirnya mereka kebobolan kembali setelah Ilham berhasil mencetak gol pada menit ke 24.

Hingga akhir pertandingan babak pertama, tak ada lagi peluang yang berarti bagi kedua tim. Permainan keras digelorakan oleh kedua tim yang ingin mendapatkan poin, sehingga tercipta dua kartu kuning.

Dibabak kedua tidak ada lagi gol yang tercipta, namun BKI banyak menciptakan peluang dan hampir mengejar ketertinggalan dari Jurnalistik. Hingga peluit panjang wasit berbunyi skor tetap 2-0 untuk kemenangan Jurnalistik.

Atas kemenangan ini Jurnalistik menjadi Juara grup A dengan menyapu bersih semua pertandingan dengan kemenangan. Sementara BKI selama babak fase grup hanya meraih dua kali imbang, dan satu kekalahan

 

Reporter : Asep Aang Hidayat / Magang

Redaktur : Dadan M. Ridwan

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas