SUAKAONLINE.COM – Setiap calon wisudawan ingin tampil berbeda dalam momen besarnya. Mereka pun mempercayakan salon untuk mempercantik diri dalam acara sacral itu. Menjelang wisuda 59 ini, sampai Sabtu (15/3) salon disekitaran kampus UIN SGD Bandung pun diserbu wisudawati.
Unique Salon, yang berada di jalan Manisi misalnya. Sejak lima tahun terakhir mereka melayani make up serta penyewaan kebaya untuk wisuda. Beberapa orang sudah melakukan booking sejak tiga bulan sebelumnya. Puji, calon wisudawan Pendidikan Kimia bahkan mengaku melakukan booking sejak Oktober 2013. “Aku liat temen di salon jadi berubah banget,” tuturnya.
Menurut Uni (30), salonnya hanya menerima 13 orang saja. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang mencapai 40 orang. Hal ini disebabkan karena kurang percayanya mahasiswa wisudawa kepada tim. “Sugesti mereka sih, jadi ingin dipegang aku, padahal sama aja. Jadi ya aku harus megang finishing,”tambahnya. Untuk penghasilan, Uni mengaku mengalami kenaikan hampir 100% dari setiap orangnya. Dengan biaya make up Rp 150.000,- dan sewa kebaya Rp 150.000,- per orang. “Karena berubahnya jenis make-up dan bahan kebaya,”tambahnya.
Tak jauh berbeda, Pelangi Salon yang sudah empat tahun pun hanya menerima 15 orang saja. “Takutnya gak ke handle, kan dikejar waktu juga,” jelas Ita (27), pemilik Pelangi Salon. Menurutnya penghasilan yang didapat cukup seimbang jika dibandingkan hari-hari biasa. Hanya naik sekitar 10%-15%. Hal ini dikarenakan jam buka salon yang pada hari biasa buka sejak pukul 09.00 menjadi pukul 12.00.
Sedangkan WIra Salon di Manisi, sampai Sabtu (15/3) baru mendapatkan tiga orang calon wisudawan. Menurut Wira (24), pemilik salon, mungkin karena kesibukannya di luar salon sehingga saat ada mahasiswa yang datang ia tak ada di tempat. “Mungkin wisuda sekarang itu ‘sisa’ wisuda kemarin ya, penghabisan, jadi sedikit,” prediksinya.
Reporter : Nuru Fitry/Magang
Redaktur : Adi Permana