Kampusiana

Senat FSH Gelar Seminar Kewirausahaan

ruangkampus.blogspot.com

ruangkampus.blogspot.com

 

SUAKAONLINE.COM — Senat Mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN GSD Bandung menggelar Seminar Kewirausahaan di Aula Fakultas Syariah dan Hukum, Selasa (20/5/2014). Hadir sebagai pemateri yaitu Wakil Direktur Chocodot, Nurman Purnama Gumilar dan motivator sekaligus wirausahawan muda Fahmi.

Dalam seminar tersebut Nurman mengatakan, bahwa untuk menjadi seorang wirausaha dibutuhkan keberanian dan niat yang tegas untuk menjalani proses.Sementara itu, Fahmi sebagai pemateri kedua bercerita tentang pengalamannya ketika membangun karir dari masa sulit sampai akhirnya sukses berwirausaha dalam bidang informatika.

 Menurut Ketua Senat Mahasiswa FSH, Husni Rijal mengatakan, acara tersebut digelar untuk meningkatkan minat mahasiswa FSH dalam hal wirausaha.”Kami berusaha untuk memberikan motivasi dan meningkatkan gairah berwirausaha khususnya bagi mahasiswa syariah dan hukum” ujarnya kepada Suaka di sela-sela acara.

 Fitri, salah seorang peserta mengaku senang mengikuti seminar tersebut karena banyak wawasan yang ia dapatkan dari pengalaman para pemateri yang luar biasa. “Tips-tipsnya bagus dan perlu dicoba agar kita tidak lagi takut berwirausaha,” katanya.

Sedangkan menurut Ketua Pelaksana Acara, Usep menjelaskan, bahwa sejauh ini minat berwirausaha mahasiswa FSH cukup tinggi, hanya saja belum ada yang mewadahinya “Untuk itu setelah mengadakan seminar kami akan mengadakan open recruitment bagi mahasiswa yang benar-benar mau berwirausaha dan bergabung dengan Komunitas Wirausaha Muda Syariah (KWMS),” tuturnya.

 KWWS sendiri merupakan salah satu program kerja Senat Mahasiswa FSH yang telah berjalan sejak dua tahun terakhir. Dalam kegiatannya, senat menyediakan modal pinjaman kepada seluruh anggota komunitas tersebut.

 Setelah kegiatan seminar ini senat FSH akan mengadakan penerimaan anggota KWMS 2014 dengan jumlah kuota 100 orang. “Harapan kami semoga dengan adanya kegiatan ini mahasiswa Syariah dan Hukum berani berwirausaha serta mampu mengembangkan sayap untuk berbisnis dari background jurusan apapun,”pungkas Husni.

 Reporter : Purna Irawan/Suaka

 Redaktur : Adi Permana

3 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas