[Suakaonline]-Pendaftaran wisuda UIN SGD ke-56 yang akan diadakan tanggal 15 September mendatang telah berakhir hari ini, Kamis (06/09). Hingga sore tadi jumlah pendaftar wisuda mencapai 1688 orang.
“Hari ini hari terakhir bagi pendaftar wisuda. Kami sudah rekap jumlah peserta yang akan diwisuda, ada 1688 orang,” ujar Bambang Hidiyantono, Kasubag Akuntasi dan Pelaporan Anggaran, saat ditemui di kantor bagian keuangan Aljamiah.
Para wisudawan berasal dari 8 Fakultas dan Pascasarjana. Dari hasil rekapitulasi, para wisudawan dari Fakultas Ushuluddin berjumlah 82 wisudawan, Tarbiyah dan Keguruan berjumlah 599 wisudawan, Syariah dan Hukum berjumlah 264 Wisudawan, Dakwah dan Komunikasi berjumlah 187 wisudawan, Adab dan Humaniora berjumlah 145 wisudawan, Psikologi berjumlah 44 wisudawan, Sains dan Teknologi berjumlah 171 wisudawan, dan FISIP berjumlah 16 wisudawan. Sedangkan dari pascasarjana, wisudawan S2 berjumlah 176 orang dan S3 berjumlah 4 orang.
Mengenai perpanjangan waktu pendaftaran, Bambang menyatakan belum mendapat perintah dari Kabag akademik. “Mungkin besok kami baru bisa informasikan apakah ada perpanjangan waktu bagi yang telat mendaftar,” jelas Bambang.
Meski kampus masih dalam tahap pembangunan dan kendaraan bermotor dilarang masuk ke area kampus, pelaksanaan wisuda akan tetap dilaksanakan di Auditorium UIN SGD Bandung hari Sabtu mendatang.[]Riska Amelia/Suaka