Terkini

Dua Juta Perempuan di Jawa Barat Lakukan Aborsi

[Suakaonline]- “Saat ini angka kawin cerai di jawa barat menjadi angka terbanyak, dan hal yang paling mencengangkan adalah sebanyak dua juta perempuan di Jabar pernah melakukan aborsi,” ungkap Sri Asmawati Kusumawardani Ketua Badan Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Provinsi Jabar saat menjadi pemateri dalam seminar nasional perempuan dan jurnalistik, Sabtu (21/04) di gedung Rektorat UIN SGD Bandung.

Dalam pemaparannya, Sri juga menjelaskan mengenai rentannya perempuan terhadap eksploitasi dan kekerasan terutama pada sektor informal. Hal tersebut dipicu akibat rendahnya pendidikan terhadap perempuan. Secara keseluruhan untuk angka korban pasti masih belum diketahui jumlahnya. Namun dirinya melihat, kasus korban kekerasan terhadap perempuan layaknya gunung es. Hanya terlihat pucuknya saja serta tidak bisa meminta pertolongan atau akses layanan yang sangat besar.

Disisi lain, Neneng Athiatul selaku Ketua KPID Jabar yang juga menjadi pemateri dalam seminar tersebut lebih menjelaskan perempuan dalam persfektif dunia industri perfilman. “Perempuan menjadi objek eksploitasi dan mendeskreditkan dengan kepentingan rating dan kapitalisme,” ujar Neneng yang juga merupakan Alumni Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Suaka.

Sedangkan dalam kacamata jurnalis, Yayu Yuniar wartawan dari Internasional Wall Street Journal menilai bahwa kondisi perempuan saat ini sangatlah miris. Namun, sebagai perempuan yang berkecimpung dalam bidang media sejauh ini ia tidak merasa didiskriminasikan atau dieksploitasi. Menurutnya, hal itu dilihat bagaimana seorang perempuan itu memaknai kehidupan.

Seminar tersebut juga dihadiri oleh Kepala Biro Humas dan Hukum sebagai perwakilan dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Linda Gumelar yang berhalangan hadir.[] Nirra/Suaka

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas