SUAKAONLINE.COM – Sistematis pendaftaran Ujian Mandiri (UM) UIN SGD Bandung tahun 2014 semakin membaik. Hal itu terlihat saat calon mahasiswa baru mendaftar di hari pertama pendaftaran UM. Perubahan konsep tempat menjadi salah satu faktor kenyamanan serta ketertiban berlangsungnya pendaftaran.
Apresiasi positif pun dilontarkan orangtua dan calon mahasiwa baru yang sedang mendaftar di Aula Utama. Diakui orangtua calon mahasiswa baru, Neni, merasa senang dengan pelayanan kampus sekarang. Menurutnya ada kemajuan di UIN dari tahun ke tahun.
“Dari dulu saudara-saudara saya kuliah di UIN. Faktor utamanya karena ada pengajaran agama di setiap fakultas ditambah lagi jurusan semakin banyak,” ujarnya Selasa (10/6/2014) kepada Suaka saat menunggu anaknya yang sedang mendaftar.
Senada dengan Neni, calon mahasiswa baru UIN SGD Bandung, Ahmad Al-Faroji juga merasakan pelayanan yang nyaman. Menurutnya, hal itulah yang menjadi faktor mendaftar ke UIN SGD Bandung.
“Semakin lama semakin banyak perubahan dan juga prestasi yang banyak,” papar calon mahasiswa yang mendaftar di Jurusan Psikologi itu.
Reporter : Restia Aidila Joneva, M Ilham H
Redaktur : Nita Juniati