Kampusiana

Membentuk Bibit Unggul dengan Diklat Legisma

Dok Pribadi.

SUAKAONLINE.COM – Senat Mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum (Sema FSH) menyelenggarakan kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Legislatif Mahasiswa (Diklat Legisma), di Aula Perpustakaan UIN SGD Bandung. Kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 8 sampai 10 Maret tersebut ditunjukan untuk civitas akademik di UIN SGD Bandung yang memiliki keinginan untuk memahami dunia legislatif mahasiswa.

Diklat Legisma tersebut merupakan yang pertama di UIN SGD Bandung. Berangkat dari kesadaran akan adanya regenerasi dan masa pergantian kepengurusan, Sema FSH tergerak untuk memulai suatu pelatihan yang memiliki tujuan membentuk bibit-bibit unggul dan diharapkan dapat menjadi legislator yang hebat.

Mengangkat tema “Revitalisasi Semangat Muda sebagai Aktor Legislatif: Upaya Investasi Pembangunan Nasional Masa Depan”. Kegiatan tersebut mampu membantu dan melatih bakal calon legislatif mahasiswa dan sebagai bekal bagi calon-calon penerus Sema dan Dema baik di tingkat  universitas maupun fakultas. Hal ini disampaikan oleh Ketua Pelaksana Diklat Legisma 2018, Ahmad Nurhamjah, Kamis (8/3/2018).

Output dari kegiatan ini kami mengharapkan para peserta Diklat Legisma ini yang akan menjadi legislator-legislator muda yang pertama progresif, yang kedua profesional dan yang ketiga berkesadaran sosial, yang nantinya sebagai bakal calon-calon penerus di Sema dan Dema,” ungkapnya.

Ahmad menjelaskan bahwa kegiatan Diklat Legisma ini bukan hanya diperuntukan kepada mahasiswa dengan jurusan yang mendalami bidang per-undang-undangan. Karena kegiatan ini berbentuk pelatihan dan pendidikan, semua peserta baik yang sudah mengenal kelegislatifan ataupun yang belum akan memahami materi yang disampaikan dimulai dari dasar. Namun peserta tidak asal dalam mengikutinya.

Stand pendaftaran yang telah dibuka selama sepuluh hari pun mendapat antusias yang cukup baik dari mahasiswa. Tidak semua pendaftar lolos dalam seleksi berkas pendaftaran, karena dalam mengikuti kegiatan ini ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi meliputi membuat karya tulis, mengisi administrasi , menyertakan slip pembayaran UKT, sertifikat ospek jurusan, dan sebagainya.

Salah satu peserta Diklat Legisma, Fuji Faujiah mengungkapkan bahwa ia mengikuti kegiatan ini karena ingin mencari tahu tentang apa itu legislatif mahasiswa. Meskipun saat ini belum memasuki dunia legislatif mahasiswa, ia merasa dapat memahami materi yang telah disampaikan dan mendapat pengenalan tentang kebijakan-kebijakan oleh legisma dan perundang-undangan.

“Karena memang saya punya banyak pertanyaan mengenai legislatif mahasiswa, dengan adanya acara ini saya sangat antusias untuk bisa paham mengenai dunia legislatif mahasiswa di UIN SGD Bandung ini,” ujarnya selepas acara.

 

Reporter : Nurul Fajri/ Magang

Redaktur : Muhamad Emiriza

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas