Kampusiana

Muamalah Kokoh di Puncak Klasemen Grup F

lsmaj

Gelandang serang Muamalah, Galih dihadang pemain belakang PA sebelum kulit bundar diamankan oleh Ricky. Muamallah kantongi enam poin setelah unggul 3-0 atas PA pada lanjutan LSM-AJ 2015 Sabtu (7/11/2015). (SUAKA/Ridwan Alawi).

SUAKAONLINE.COM- Muamalah kokohkan posisinya di puncak klasemen sementara Grup F LSM-AJ 2015 dengan enam poin setelah mengalahkan Perbandingan Agama 3-0 pada laga lanjutan LSM-AJ 2015 Sabtu (7/11/2015) di lapangan sepakbola UIN SGD Bandung.

Tampil dihadapan pendukungnya, Muamalah tampil menyerang sejak peluit babak pertama ditiupkan. Gol dari gelandang serang Muamalah, Abdan mengawali keunggulan  Muamalah di menit kelima. Meski kedua timsaling menyerang, tak ada gol yang tercipta sampai turun minum.

Di interval babak kedua, inisiatif pelatih Muamalah, Hera dengan menukar posisi dua pemainnya membuahkan hasil. Gelandang tengah Muamalah, Rochdiana bertukar posisi menjadi gelandang kanan. Rochdiana berhasil mencetak gol melalui umpan  dari Irfan Mulyana di menit ke- 39, skor berubah 2-0.

Pada menit ke- 70 waktu normal, Irfan menggenapkan kemenangan Mumalah menjadi 3-0 memanfaatkan bola muntah. Hasil 3-0 untuk Muamalah atas PA bertahan hingga peluit panjang ditiup.

Susunan Pemain:

Muamalah:  Farid (PG), Endang, Agus, Agung, Irfan Mulyana, Rochdiana (Rofiq 49’), Fajri, Abdan (Alvi 67’), Galih (Rijal Maulana 45’), Aziz (Lubby 58’) dan Helmy.

Perbandingan Agama: Ricky (PG), Arifin, Imam, Sifa (Amat 21’- Pitri 54’), Zulfiqri, Tio, Yogi, Cepi, Fahmi, Asep Yadi (Erwin 43’) Dan Arya (Ahmad Yani 36’).

Reporter: Ridwan Alawi

Redaktur: Robby Darmawan

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas