Advertorial

The Sigit Pecahkan Suasana Konser Musik Milangkala Festival 12

The Sigit tengah membawakan sebuah lagu dalam konser musik Milangkala Festival 12 di Teater Terbuka Dago Tea House, Minggu (8/12/2019). (Hamzah Anshorulloh/Suaka)

SUAKAONLINE.COM – Maw&Wang, The Sigit dan LYON sukses meriahkan milad jurusan Administrasi Publik ke-12 dalam acara Milangkala Festival (Mifest) 12 di Teater Terbuka Dago Tea House, Minggu (8/12/2019). Acara yang dimulai sejak pukul 15.00 WIB ini berlangsung hangat hingga The Sigit memecah suasana setelah jadwalnya dimajukan karna Vokalis LYON, Onadio Leonardo (Onad) delay pesawat dua kali dari Kendari ke Jakarta dan dari Jakarta ke Bandung.

“Cukup berkesan pasti. Kalo secara keseluruhan panitianya oke-oke. Tapi enak juga, lebih baik sambil duduk gtu ya. lebih santai,” ujar pria pelantun lagu Kasih Sayang Kepada Kedua Orangtua, Ridwan Mawang Sanja Irawan atau yang akrab disapa Mawang saat ditemui di backstage.

Acara yang dibesut oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Administrasi Publik ini berlangsung meriah. Mifest tidak luput dari peran pemandu acara yang energik, Algy dan Ringgo. Kepiawaiannya memandu acara berhasil menghibur penonton dari awal sampai akhir. Tampak beberapa kali mereka mengajak penonton untuk bermain bersama. Gelak tawa dan bahagia lebur menjadi satu ditaburi dengan doorprice yang disediakan panitia.

Mengusung tema “One Will, One Goal, to Quality Core” yang artinya satu kemauan, satu tujuan, menuju inti yang berkualitas. Ketua pelaksana, Zafran berharap banyak pelajaran yang didapat oleh para panitia seperti persoalan perizinan, pemasaran yang baik, komunikasi yang baik dan juga menambah relasi dengan baik.

Zafran menyampaikan bahwa tujuan diadakan acara tersebut adalah untuk perayaan ulang tahun jurusan Administrasi Publik sekaligus menjalin silaturahmi antar angkatan dan para alumni sejak angkatan pertama. “Dimana milangkala itu sendiri artinya adalah ulang tahun, hari jadi atau mengulang-ngulang tahun. Lalu untuk silaturahmi lagi dari angkatan pertama sampai sekarang, jadi untuk menjalin silaturahmi dengan alumni-alumni kami atau senior-senior kita dikampus,” ungkap pria berkacamata saat ditemui seusai acara.

Zafran juga mengungkapkan kebahagiaannya atas pencapaian yang didapat bersama rekan-rekannya, mengadakan konser musik yang dalam persiapannya tidak lebih dari tiga bulan. “Target kita 2.500 terjual, hari inipun kita bentrok sama acara Hellprint. Tapi kita tetap percaya diri dan 2.300 tiket terjual,” lanjut Zafran.

Konser musik yang dibuka dengan penampilan dari para juara lomba akustik ini berlangsung dengan lancar dan meriah. Penonton dari jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Adnan mengungkapkan tanggapannya terkait acara Mifest 12. “Acaranya asik, tempatnya juga oke. Pokoknya keren banget nih acara. Gue apresiasi banget ini,” ujarnya.

Sorak penonton tidak tertahankan ketika pemandu acara meneriakan nama The Sigit sebagai penampilan selanjutnya. Hujan kecil tidak menurunkan semangat para Insurgent Army (sebutan fans The Sigit) untuk menyaksikan penampilan idola mereka. Tak hanya The Sigit, penampilan LYON yang juga merupakan penampilan terakhir pun tak kalah seru. Group band yang terdiri dari Onad, Okin dan Rudy ini berhasil menghipnotis para penonton perempuan.

Reporter : Hamzah Anshorulloh

Redaktur : Lia Kamilah

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas