Kampusiana

651 Peserta Ikuti Tes CBT Program Magister Pascasarjana UIN Bandung

Dok. Humas UIN SGD Bandung

SUAKAONLINE.COM – Sebanyak 651 peserta mengikuti test seleksi berbasis komputer atau Computer Based Tes (CBT) program pascasarjana UIN SGD Bandung Tahun Akademik 2019/2020 yang berlangsung di Gedung Lecture Hall, Senin (8/7/2019).

Direktur Pascasarjana, Agus Salim Mansyur, yang didampingi Wakil Direktur III, Uus Ruswandi, Wakil Rektor I, Asep Muhyidin, Kepala Biro Administrasi Akademik Kemahasiswaan dan Kerjasama, Jaenudin, Kepala Bagian Akademik, Dina Mulyanti, Kepala Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (PTIPD), Undang Syarifuddin, dan Koordinator CBT,Mohamad Erihadiana, menjelaskan, “Tes S2 ini dilakukan dua tahap; pertama, CBT yang dilaksanakan hari ini, diikuti 651 peserta,” ujarnya.

Untuk Program Studi Ilmu Hukum, Program Studi Ekonomi Syari’ah, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Program Studi Religious Studies, Program Studi Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyyah), Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Program Studi Ilmu al-Qur’an dan Tafsir, Program Studi Ilmu Hadits, Program Studi Pendidikan Bahasa Arab.

Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Program Studi Hukum Ekonomi Syari’ah, Program Studi Sejarah Kebudayaan Islam. Kedua, wawancara berupa usulan proposal Tesis yang dilaksanakan Selasa, (9/7/2019) pukul 07.30 di gedung Pascasarjana, Kampus II.

“Untuk tahapan kedua ini, semua peserta ujian diharapkan mempersiapkan hardcopy atau print out proposal dan sudah survey tempat ujian,” jelasnya

Soal materi yang diujikan; Pertama, Test Potensi Akademik (TPA) dari pukul 07.30-09.00. Kedua, Tes Kemampuan Bahasa Inggris dari pukul 09.15-10.45. Ketiga, Tes Kemampuan Bahasa Arab dari pukul 11.00- 12.30.

Mengenai suasana tes, Agus menjelaskan “Alhamdulillah test CBT berjalan dengan lancar dan sesuai dengan ketentuan yang telah diberlakukan Pasca,” jelasnya.

Agus berharap dengan adanya ujian tes CBT dan wawancara S2 ini dapat menghasilkan lulusan yang berakhlak mulia dan memiliki kemampuan untuk melakukan penelitian secara terbatas dalam rangka pengembangan ilmu agama Islam dan ilmu lain yang terkait, serta memiliki kemampuan untuk menerapkan dan melakukan penelitian guna mengembangkannya.

Pengumuman kelulusan akan diumumkan pada tanggal 29 Juli 2019 di website Pascasarjana UIN SGD Bandung www.pps.uinsgd.ac.id

Sumber : Humas UIN SGD Bandung

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas