Kampusiana

Kemenag Potong Anggaran 15,5 M untuk UIN Bandung

(dok. SUAKA)

(dok. SUAKA)

SUAKAONLINE.COM,– Tahun ini, anggaran untuk UIN SGD Bandung terkena potongan sebesar 15,5 M dari total anggaran tahun ini. Pasalnya, anggaran untuk Kementrian Agama (Kemenag) juga dipotong dari Kementrian Keuangan (Kemenkeu) sebesar 11% guna menjaga defisit Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2016. Berbeda dengan UIN SGD Bandung, UIN Syarif Hidayatullah (Syahida) Jakarta terkena pemotongan anggaran sebesar 33 M dari jumlah anggaran tahun ini.

Kepala Bagian Keuangan UIN SGD Bandung, Wardija mengatakan meskipun ada pemotongan anggaran, dampak yang terjadi di UIN SGD Bandung hanya pada insfrastruktur saja. “Untuk kegiatan di UIN tidak dipotong, dipotongnya itu hanya pada bagian infrastruktur saja, pembangunan gedung, jadi tidak mengganggu kepada kegiatan mahasiswa meskipun ada Self blocking,” ujar Wardija saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (22/9/2016).

Menurut Wardija, adanya perbedaan jumlah potongan anggaran itu dilihat dari jumlah yang diberikan pemerintah kepada masing-masing Perguruan Tinggi Agama Islam (PTAIN). Selain itu, jumlah anggaran, jumlah dosen, pegawai, dan mahasiswa juga mempengaruhi besarnya pemotongan.

Selanjutnya, Wardija menambahkan selain dari Kemenag dan uang pembayaran mahasiswa, sumber anggaran UIN SGD Bandung juga berasal dari Islamic Development Bank (IDB). “Dari  sewa ATM Bank, dan kita juga sudah mengajukan lagi untuk pembangunan kampus II,” pungkasnya.

Reporter : Puji Fauziah

Redaktur : Edi Prasetyo

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas