Advertorial

Perkembanagn Media Digital, Peluang Bagi Jurnalis Muda

SUAKAONLINE.COM – Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Suara Ekonomi Universitas Pancasila Jakarta mengadakan webinar dengan  tema “Kreativitas Milenial Melalui Penguasaan Media Digital” melalui zoom meeting, Sabtu (09/10/2021). Kegiatan ini merupakan langkah nyata dari LPM Suara Ekonomi yang melihat bahwa media digital terus berkembang sehingga dapat menjadi peluang bagi para jurnalis muda untuk lebih kreatif dan produktif.

Acara webinar yang diadakan oleh LPM Suara Ekonomi ini dibuka dengan sambutan dari Kepala Pelaksana yaitu Nabila Balqist Ghina Husada. Dalam sambutannya ia menyampaikan bahwa, ia sangat berharap webinar tersebut mampu menjadi ruang untuk diskusi para peserta dengan pemateri serta menambah pengetahuan mengenai dunia perjurnalistikan.

“Untuk itu saya berharap dengan diadakannya webinar ini dapat menjadikan acara tersebut sebagai sarana berdiskusi dengan pembicara. Dan saya juga berharap pada teman-teman untuk mendapatkan ilmu yang bermanfaat dari para pemateri webinar.” Ujarnya dalam sambutannya (9/10/2021).

Dengan peserta yang berasal dari berbagai kalangan, webinar ini menghadirkan dua narasumber yang sangat berkompeten di bidang jurnalistik. Yaitu Amanda Valani Nurvadela yang sekarang menjadi Manajer Produksi Narasi TV dan Azizah Hanum yang bekerja menjadi seorang news anchor dan produser Liputan 6 SCTV.

Dalam acara ini Amanda selaku pemateri pertama menyinggung mengenai pengalamannya selama sebelas tahun bergelut di dunia perjunalistikan. Dimana selama tujuh tahun ia berada di media pertelivisian dan empat tahun berada di media digital. Selain itu, menjelaskan bahwa seorang yang ingin menjadi jurnalis di masa sekarang harus memiliki kreativitas.

“Dimasa iniah penting bagi seorang jurnalis dan teman-teman yang memiliki kearah sana memiliki kreativitas dalam berbagai macam medium atau platform sosial media, instagram, facebook, apapun yang kamu sebut itu, sehingga jurnalis itu memiliki kemampuan berkomunikasi sesuai dengan karakter platformnya.” Jelas Amanda (9/10/2021).

Adapun pemateri kedua, Azizah Hanum memaparkan materi mengenai pentingnya public speaking bagi seorang yang bergelut di bidang jurnalistik. Ia juga memaparkan prinsip dalam memulai pembicaraan yang mana prinsip ini diberi nama empat prinsip tahu. Yaitu tahu siapa lawan bicara, tahu topik apa yang dibicarakan, tahu bahwa kita percaya diri, dan terakhir tahu bahwa ini tentang isi pesan, bukan tentang kita.

Acara webinar ini ditutup dengan pengumuman pemenang beberapa lomba yaitu lomba desain poster digital dan lomba foto jurnalistik yang memang sudah diadakan sejak tanggal 6 September 2021. Selain itu, juga diadakan sesi pemberian doorprize kepada peserta yang beruntung dan terpilih dalam aplikasi spin.

Reporter: Deny Puspitasari/Suaka

Redaktur: Fauzan Nugraha/Suaka

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas