Puisi

Gelindri

image

Dianovka Kusumastuty*

 

Di sudut ruang kaca kupeluk bayangmu yang mulai

limbung

setiap hari kau menarik-narik daun pintu, merusak kunci jendela,

mengosongkan memo hingga menggelontorkan ruh

 

kau mulai menerjemahkan resah pada langit-langit kamar

dari aksen dan aksara yang terus

menguning

dari tempias air langit

dari kelaparan,

yang mengoyak perut kabisat

dari puisi yang menggigil

 

aku terus memelukmu. sampai tubuh kita mengendur

tersapu angin sore

 

 

Cikini, 2015

Dianovka Kusumastuty merupaka Mahasiswi Sastra Indonesia Universitas Negeri Jakarta angkatan 2012 aktif di berbagai komunitas dan acara literasi di Bekasi. Tutor bahasa Indonesia di Fakta Bahasa Bekasi, Penggerak Malam Puisi Bekasi, Ketua Umum Kreasi Seni Budaya (KSB) SMK Negeri 2 Kabupaten Bekasi, anggota Klub Buku Bekasi dan Klub Buku Indonesia.

Komentar Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas