Kampusiana

Simpang Siur Info OPAK, Maba Kebingungan

Dok. Suaka

Dok. Suaka

SUAKAONLINE.COM — Puluhan mahasiswa baru (Maba) UIN SGD Bandung 2014 kebingungan perihal Orientasi Pengenalan Akademik Kampus (OPAK) 2014 dan agenda pasca registrasi. Pasalnya, setelah registrasi, pihak pelayanan administrasi tidak memberi keterangan mengenai OPAK 2014 pada Maba. Informasi yang beredar masih simpang siur.

Hal ini terlihat dari banyaknya mention dari akun-akun Maba ke akun info kampus seperti @infoUINSGD dan @OPAKUINBDG2014 yang menanyakan prihal pembayaran OPAK 2014 dan agenda lanjutan untuk Maba. Salah satu akun Maba, @ismiauliia yang mengaku tidak menerima info perihal OPAK 2014. “Aku ga’ dikasih info dari waktu validasi,” bunyi twitt tersebut, Rabu (6/8/2014).

Namun demikian, akun info @OPAKUINBDG2014 dapat menjadi sumber informasi alternarif. Salah satu admin akun twitter tersebut menuturkan bahwa info yang mereka dapat diperoleh dari sumber yang terpercaya. “Insya Allah akun kita bisa terpercaya, soalnya kita dapat dari sumbernya langsung,” ujar admin akun @OPAKUINBDG2014, berinisial YB.

Menanggapi hal ini, Ketua Umum Dema 2014, Sarief Saefulloh mengatakan, perihal OPAK 2014 masih dibicarakan di tingkat Al-jamiah. “Mengenai OPAK 2014, masih akan dibicarakan lagi di tingkat Al-jamiah oleh Wakil Rektor 3. Tapi kemungkinan di akhir Agustus,” ujar Sarief saat ditemui usai pelantika Dema 2014, Kamis (7/8/2014).

Sarief menambahkan, jajaran Dema 2014 akan secepatnya membentuk kepanitian OPAK 2014. “Mulai besok, insya allah kita akan mulai mengadakan silaturahmi dengan UKM-UKM. Kita juga akan mulai kirim surat delegasi untuk pembentukan panitia OPAK,” pungkasnya di waktu yang sama.

Reporter              : A.Rijal Hadiyan

Redaktur             : Robby Darmawan

5 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas